Apel Siaga Penyuluh Kehutanan Tahun 2022
Dalam rangka meningkatkan motivasi, kepedulian dan peran aktif Penyuluh Kehutanan di seluruh Indonesia dalam mendampingi dan mengedukasi masyarakat di tingkat tapak dalam pencegahan bencana kebakaran hutan dan lahan, banjir serta longsor.
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan menyelenggarakan Apel Siaga Penyuluh Kehutanan. Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu, 15 Juni 2022 dengan media Zoom cloud meetings dan disiarkan secara live di kanal youtube Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Apel siaga dimulai pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai pukul 08.40 WIB, dipimpin oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Dr. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.Sc. Setelah kegiatan Apel Siaga tersebut dilakukan Temu Teknis.
Penyuluh Kehutanan di Cabang Dinas Kehutanan Propinsi Jawa Tengah wilayah II mengikuti apel siaga di aula kantor, dengan diikuti oleh seluruh penyuluh kehutanan di wilayah CDK II (Pati, Demak, Kudus dan Jepara).
Penyuluh kehutanan..., hebat!!!
Masyarakat..., Sejahtera!!!
Hutan dan Lingkungan..., Terjaga!!!
Komentar
Posting Komentar